JUREID

JUREID
creator

Sabtu, 25 Februari 2012

contoh gugatan praktikum jureid


Hal: Cerai Gugat                                                   Panyabungan, 2 Agustus 2011
Kepada Yth:
Ketua Pengadilan Agama Semu
C.q. majelis hakim pengadilan agama semu panyabungan
Di-
Panyabungan
                               
Assalamu'alaikum wr. wb.
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
NURLIANA Binti IRSAN, umur 30 tahun, agama Islam, pekerjaan Guru Honor, pendidikan S1, alamat Desa Huta Baringin, Kecamatan Panyabungan Barat, Kabupaten Mandailing Natal, selanjutnya disebut sebagai Penggugat;
Dengan ini mengajukan gugatan cerai terhadap:

PANDAPOTAN SIREGAR Bin IKHSAN SIREGAR, umur 35 tahun, agama Islam, pekerjaan karyawan Sorik Mas Mining pendidikan S1, alamat Desa Maga Lombang, Kecamatan Lembah Sorik Marapi, Kabupaten Mandailing Natal, selanjutnya disebut sebagai Tergugat;
Adapun yang menjadi dasar/dalil-dalil adalah sebagai berikut:
1.      Bahwa pada tanggal 01 Januari 2000, Penggugat dengan Tergugat melangsungkan pernikahan yang dicatat oleh Pegawai Pencatat Nikah Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Panyabungan Barat, Kabupaten Mandailing Natal sebagaimana bukti berupa Buku Kutipan Akta Nikah Nomor: 78/78/I/2000 tertanggal 01 Januari 2000;

2.   Bahwa pada waktu akad nikah, Penggugat berstatus perawan sedangkan Tergugat berstatus jejaka;

3.   Bahwa setelah akad nikah Penggugat dan Tergugat hidup bersama sebagai suami-istri dengan bertempat tinggal di Maga Lombang, Kecamatan Lembah Sorik Marapi, Kabupaten Mandailing Natal selama 10 tahun ;

4.   Bahwa selama ikatan pernikahan, Penggugat dan Tergugat telah melakukan hubungan suami- isteri (ba'da dukhul) dan telah dikarunia keturunan 2 orang anak yang bernama:
      a. Masrita, sebagai anak perempuan, berumur 9 tahun.
      b. Sofyan, sebagai anak laki-laki, berumur 6 tahun.
      Dan sekarang kedua anak tersebut ikut bersama Penggugat;

5.   Bahwa keadaan rumah tangga Penggugat dengan Tergugat semula berjalan rukun dan baik serta harmonis selama kurang-lebih 8 tahun, namun setelah itu terjadi perselisihan antara Penggugat dengan Tergugat yang pada intinya disebabkan oleh:
a.   Tergugat mempunyai hubungan spesial dengan wanita lain.
b.   Tergugat sering pulang larut malam dan terkadang 2 hari tidak pulang ke rumah tanpa memberi tahu kepada Penggugat
c.   Bahwa Tergugat tidak jujur dalam keuangan rumah tangga.
d.   Bahwa Tergugat kurang perhatian dan menghargai Penggugat.
6. Bahwa puncak perselisihan dan pertengkaran antara Penggugat dan Tergugat terjadi pada akhir tahun 2010 disebabkan Penggugat melihat Tergugat berduaan dan bermesraan di kafe Rindang dengan wanita yang bernama Lili Astuti.

7. Bahwa sejak Penggugat melihat perselingkuhan Tergugat, antara Penggugat dan Tergugat sering terjadi perselisihan dan pretengkaran dan kemudian Penggugat pergi meninggalkan Tergugat dan anak-anak. Maka Penggugat dan Tergugat telah berpisah kurang lebih tujuh bulan lamanya.

8. Bahwa antara Penggugat dan Tergugat sudah pernah didamaikan oleh keluarga Penggugat dan Tergugat, namun tidak berhasil;

9.   Bahwa dengan keadaan rumah tangga seperti dijelaskan di atas Penggugat sudah tidak memiliki harapan akan dapat hidup rukun kembali bersama Tergugat untuk membina rumah tangga yang bahagia dimasa yang akan datang. Dengan demikian, gugatan cerai Penggugat telah memenuhi persyaratan sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku;

10. Bahwa, oleh karena kedua anak Penggugat dan Tergugat yang bernama  Masrita dan Sofyan belum mumayiz dan masih memerlukan perawatan dan perhatian dari Penggugat maka penggugat memohon agar hak asuh anak ( hadhanah ) kedua anak tersebut ditetapkan kepada Penggugat sebagai ibu kandungnya dan belanja serta biaya pendidikannya ditanggung oleh Tergugat senilai 1.500.000 setiap bulannya Sampai kedua anak tersebut dewasa atau berdiri sendiri.
11. bahwa selama penikahan Penggugat dengan Tergugat telah memperoleh harta pencarian bersama yang terdiri dari:
a. satu unit rumah pemanen dengan atap seng dan lantai keramik berukuran 8 m x 20 m diatas tanah seluas 15 m x 25 m terletak di Maga Lombang, kecamatan Lembah Sorik Marapi dengan batas-batas sebagai berikut:
·        Sebelah Timur berbatasan dengan rumah bapak Andra
·        Sebelah Barat berbatasan dengan rumah bapak Rohmat
·        Sebelah Utara berbatasan dengan lapangan sepak bola Sinar Muda
·        Sebelah Selatan berbatasan dengan Jalan Raya
Sekarang  sedang dalam penguasaan Tergugat.
b. satu unit mobil merek Kijang tahun 1995 BB 1697 AS warna hitam sekarang dalam penguasaan Tergugat.
12. Bahwa,oleh kedua harta tersebut diatas diperoleh selama Penggugat dan Tergugat masih suami-istri, maka Penggugat memohon agar harta tersebut ditetapkan sebagai harta bersama dan di bagi dua kepada Penggugat dan Tergugat;
Berdasarkan alasan/dalil-dalil di atas, Penggugat mohon agar Ketua Pengadilan Agama Panyabungan memeriksa dan mengadili perkara ini dengan memanggil Penggugat dan Tergugat, dan selanjutnya menjatuhkan putusan yang amarnya berbunyi:

PRIMAIR:
1.   Mengabulkan gugatan Penggugat;
2.   Menjatuhkan talak satu ba'in sughra Tergugat ( PANDAPOTAN SIREGAR bin IKHSAN SIREGAR ) atas diri Penggugat ( NURLIANA Binti IRSAN );
3.   Menetapkan Penggugat sebagai pemegang hak asuh anak (hadhanah) terhadap kedua nak Penggugat dan Tergugat yang bernama:
            1. Masrita
            2. Sofyan
4.   Menetapkan belanja kedua anak Penggugat dan Tergugat sebesar Rp.1.500.000 setiap bulannya sampai anak tersebut dewasa dan mandiri;
5.   Menghukum Tergugat untuk membayar kepada Penggugat belanja kedua anak Penggugat dan Tergugat sebesar Rp 1.500.000.- setiap bulan sampai kedua anak tersebut dewasa dan mandiri.
6.   Menetapkan harta yang terdiri dari:
a. satu unit rumah pemanen dengan atap seng dan lantai keramik berukuran 8 m x 20 m diatas tanah seluas 15 m x 25 m terletak di Huta Baringin, kecamatan Panyabungan Barat dnegan batas-batas sebagai berikut:
·        Sebelah Timur berbatasan dengan rumah bapak Andra
·        Sebelah Barat berbatasan dengan rumah bapak Rohmat
·        Sebelah Utara berbatasan dengan lapangan sepak bola Sinar Muda
·        Sebelah Selatan berbatasan dengan Jalan Raya
b. 1 unit mobil merek Kijang tahun 1995 BB 1697 AS warna hitam.
Sebagai harta bersama Penggugat dan Tergugat.
7.  Menentukan jumlah bagian masing- masing atas harta bersama tersebut sesuai dengan     peraturan dan undang-undang yang berlaku;
8. Membebankan semua biaya yang timbul akibat perkara ini menurut paraturan yang berlaku;
SUBSIDAIR:
-     Jika Majelis Hakim berpendapat lain, maka mohon putusan yang seadil-adilnya ;

Demikian gugatan Penggugat, dan atas terkabulnya Penggugat menyampaikan terima kasih. Wassalamu'alaikum wr. wb.






Hormat Penggugat,



NURLIANA

Tidak ada komentar: